Halaman

Sabtu, 17 Februari 2018

Sejauh Mana Anda Mengenal Hardware Komputer Anda? (1)

Hallo readers!
Kali ini saya kembali lagi dengan tugas yang diberikan kaka asprak mata kuliah Penerapan Komputer.
Saya akan memperkenalkan kalian dengan hardware-hardware yang ada di komputer. Kira-kira sejauh mana sih kalian mengenal mereka? Yuk kita mulai pembahasannya!

1. Keyboard

Keybord merupakan salah satu alat input komputer. Alat input komputer berarti alat yang dapat memasukkan data dan instruksi ke dalam komputer. Keyboard adalah salah satu perangkat keras komputer yang memiliki macam-macam tombol yang memiliki fungsi yang berbeda disetiap penekanannya sehingga dapat menghasilkan proses yang sesuai dengan kemauan kita. 
Untuk perkenalan lebih lanjut, saya akan menjelaskan gimana sih cara men-set keyboard kita supaya sesuai dengan yang kita mau. Yuk ikuti langkah-langkah berikut!

1. Klik start > control panel > Keyboard atau untuk windows 8 bisa dengan search Control Panel lalu klik keyboard

2. Setelah kalian nge-klik Keybord, maka akan muncul seperti ini. Keyboard properties memiliki 2 bagian, yang pertama "Speed" dan kedua "Hardware". 

3. Speed terbagi menjadi 2 sub-bagian yaitu Character Repeat dan Cursor blink rate. Character repeat digunakan untuk mengatur penulisan huruf yang berulang dengan cara menekan huruf di keyboardnya. Semakin long Repeat delaynya maka semakin lama jeda awal untuk melakukan pengulangan huruf. Semakin slow Repeat ratenya maka semakin lama jeda pengulangan per hurufnya. Kalian bisa coba-coba sendiri dan cek perbedaannya di kolom ini 


4. Selanjutnnya Cursor blink rate yaitu kecepatan kedipan cursor saat kita sedang mengetik. Semakin fast maka semakin cepat, none berarti tidak berkedip. Kalian bisa lihat cepat-lambatnya kedipan itu dibagian lingkaran merah itu pasti ada kok garis yang kedip-kedip gituuu coba aja yaa.


5. Di bagian hardware, kalian bisa lebih kenal nih sama  sspesifikasi keyboard kalian, dari nama keyboard, tipe, asal keyboradnya, lokasi pembuatannya, dan statusnya. 


6. Jangan lupa klik Apply jika sudah selesai mengaturnya.

Next

2. Mouse

Mouse? iya memang bentuk awal dari perangkat keras ini menyerupai tikus. Kabel yang terhubung ke Mouse seperti ekor tikus. Namun, seiring berkembangnya zaman, mouse banyak yang tidak menggunakan kabel. Mouse digunakan untuk memasukkan perintah ke dalam komputer, sebagai penggerak pointer untuk menunjukkan suatu lokasi pada monitor, untuk meng-klik atau memilih item, double klik atau membuka file, drag and drop, dan lain-lain. Untuk mengaturnya, kalian bisa ikuti langkah-langkah ini:

1. Sama kaya yang tadi, ke Control Panel lalu klik Mouse. Lalu akan muncul seperti ini.


2. Yang pertama ada bagian Buttons. Ada 3 Bagian, yang petama Button configuration yaitu untuk menentukan fungsi dari klik kanan dan klik kiri. Kan klik kiri digunakan sebagai fungsi utama ya untuk memilih dan men-drag. Nah kalian bisa tuh ubah jadi Klik kanan yang digunakan sebagai fungsi utama dengan cara klik centang pada kolom putih ituuu


3. Bagian dari Buttons yang kedua yaitu Double klick speed. Double klik kan biasanya untuk membuka file ya, nah kalian bisa atur kecepatan dari klik yang pertama sama klik yang kedua. Jadi kalau kalian speed nya di titik slow, kalian ngeklik sekali jedanya agak lamaan gitu sama klik yang kedua, nanti masih dianggap Double Klik. Kalo kalian speed nya di titik fast makan untuk membuka suatu file kalian harus klik dua kali dengan cepat tanpa jeda yang lama, gituu. Kalian bisa coba di gambar folder itu.

4. Selanjutnya adalah Clicklock, dengan mengaktifkannya kalian bisa ngeblog suatu tulisan atau apapun dengan lebih ringan yaitu kalian klik trus teken sambil drag sebentar trus lepas, itu setelah ngelepas kalian masih bisa ngeblok tulisan tersebut, ini bisa berguna kalo kalian mau ngeblok tulisan yang agak banyak.

5. Lanjut ke bagian pointer, kalian disini bisa atur pointer kalian mau yang kaya apa, trus kalo mode normal bentuknya kaya apa, lagi loading, nge-resize, unavailable, dll gitu bisa diatur disini guys.


6. Tab selanjutnya adalah Pointer Option, ada 3 bagian yaitu motion, snap to, dan visibility. Untuk bagian motion, kalian dapat mengatur kecepatan pergerakan pointer kalian. Kalau kalian atur jadi Fast, tar kalian geser sedikit mouse bisa, pointernya bisa geser jauh gitu. 


7. Snap to, dengan mengaktifkannya, maka jika ada sebuah dialog box secara otomatis pointer akan pindah ke dialog box tersebut.


8. Lanjut ke Visibility, kalau kalian centang Display pointer trails, maka pointer kalian akan ada bayang-bayangnya gitu, coba aja ya! trus kalian bisa juga kalo lagi ngetik pointernya diilangin dulu yaitu dengan centang Hide pointer when typing, nah trus kan ilang tuh, kalo mau tau posisinya dimana kalian bisa pencet Ctrl di keyboard kalian, nanti akan ada petunjuk lingkarang-lingkaran gitu, Silahkan dicoba!

9. Tab terakhir, Hardware, itu sama kaya tab hardware yang ada di Keyboard Properties, yaitu berisi informasi mengenai spesifikasi Mouse yang digunakan.


Yaakk, kayanya nih post-an udah panjang banget ya, tapi tugasQ masih belum tuntas. 
Pengenalan selanjutnya mengenai hardware ini bisa kalian liat disini
Dan, aku minta maaf kalau dalam penjelasan yang dipaparkan di postingan ini kurang dapat dimengerti dan agak gaje gitu yaaa, gapapa lah. 
Semoga postingan ini bisa bermanfaat bagi kalian!
Sampai jumpa di post selanjutnyaaa!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar